Potret Bhabinkamtibmas Polsek Klari Saat Bersama warga Di Pos Kamling Desa Binaan Masing Masing

    Potret Bhabinkamtibmas Polsek Klari Saat Bersama warga Di Pos Kamling Desa Binaan Masing Masing

    Polres Karawang -  Dua Anggota Bhabinkamtibmas Polsek Klari Polres Karawang Aiptu Yanto Sugiyarto bersama Aiptu Ali Nurdin, melakukan patroli kamtibmas dengan menyambangi Pos Kamling di Desa Binaannya masing masing yakni Desa Cibalongsari dan Desa Sumurkondang Kec Klari Kab Karawang. Kegiatan ini bertujuan untuk meningkatkan keamanan dan ketertiban di lingkungan masyarakat, Jumat dinihari (25/10/2024) jam 01.00 wib.

    Dalam kunjungannya, Aiptu Yanto Sugiyarto dan Aiptu Ali Nurdin berdialog dengan warga yang berjaga di pos kamling, memberikan informasi terkait situasi kamtibmas terkini, serta mengajak masyarakat untuk aktif dalam menjaga keamanan lingkungan. Ia menekankan pentingnya kerjasama antara polisi dan masyarakat dalam menciptakan lingkungan yang aman.

    Terpisah, Kapolres Karawang AKBP Edwar Zulkarnain melalui Kapolsek Klari Kompol H Andryan Nugraha mengatakan, "Patroli yang dilaksanakan oleh ke dua anggota bhabinkamtibmas ini bertujuan untuk memberikan rasa aman kepada warga dan mendorong partisipasi mereka dalam menjaga keamanan, ” ujarnya

    Kegiatan ini mendapat respons positif dari warga yang merasa lebih terlindungi dengan adanya kehadiran anggota Bhabinkamtibmas. Kapolsek Klari berharap, melalui patroli rutin ini, kesadaran masyarakat akan pentingnya keamanan dapat terus meningkat. Pungkas Kapolsek Klari Kompol H Andryan Nugraha.S.H.

    Polres Karawang_AKBP Edwar Zulkarnain

    KARAWANG

    KARAWANG

    Artikel Sebelumnya

    Kunjungi SPBU, Prekat Polsek Banyusari Berikan...

    Artikel Berikutnya

    Bhabinkamtibmas Polsek Klari Sambangi Warga,...

    Berita terkait

    Rekomendasi

    Sinergitas Polri dan TNI ketika Ngawangkong di Pos Pelayanan Desa Purwadana
    Kapolsek Telukjambe Timur Lakukan Silaturahmi dengan Management PT. TJ Forge
    Kapolsek Telukjambe Timur Terima Kunjungan Management PT. Sampoerna dan BUJP PT. G4S
    Jum'at Curhat Kapolsek Purwasari tampung keluh kesah danAjak Para Tokoh Ikut Jaga Kamtibmas 
    Polsek Telukjambe Timur Pasang Spanduk Imbauan Kamtibmas di Desa Telukjambe

    Ikuti Kami