KOTABARU KARAWANG - Dalam upaya menciptakan suasana aman dan kondusif, Personil Unit Samapta Polsek Kotabaru Polres Karawang Polda Jawa Barat melaksanakan Kegiatan Rutin yang Ditingkatkan (KRYD) pada malam libur, Sabtu (11/01/2024l5).
Kegiatan ini dipimpin oleh Ps. Kanit Reserse bersama anggota piket, dengan fokus mencegah balap liar, tawuran, serta tindak kejahatan seperti curas, curat, dan curanmor di wilayah Kecamatan Kotabaru.
KRYD ini juga mencakup sambang dan penyampaian himbauan kepada masyarakat untuk meningkatkan kesadaran akan pentingnya menjaga keamanan lingkungan.
Petugas aktif berpatroli di area yang berpotensi menjadi titik rawan, seperti jalan utama, kawasan perumahan, dan tempat berkumpulnya masyarakat.
Menurut Ipda Adit Fanji Purnomo, S.E., patroli ini bertujuan memberikan rasa aman kepada warga dan mencegah berbagai tindakan yang dapat mengganggu ketertiban. "Kami ingin memastikan situasi tetap kondusif, terutama setelah pelaksanaan Pilkada.
Kami juga mengajak masyarakat untuk berperan aktif dalam menjaga keamanan lingkungan, " ujarnya.
Selama patroli, petugas berdialog dengan masyarakat, menyerap informasi terkait situasi kamtibmas, serta mengedukasi warga agar segera melaporkan tindakan mencurigakan kepada Polsek Kotabaru.
Hal ini merupakan bagian dari pendekatan humanis Polri untuk mempererat hubungan dengan masyarakat.
Polsek Kotabaru terus berkomitmen melaksanakan patroli intensif, terutama pada malam libur atau malam Minggu, guna menekan angka kejahatan dan menciptakan suasana yang nyaman bagi masyarakat.
Dengan sinergi antara polisi dan warga, diharapkan wilayah Kecamatan Kotabaru tetap aman dan bebas dari gangguan kamtibmas.
#polsekkotabaru
#polreskarawang
#iptusuherlan
#akbpedwarzulkarnain