Cegah Terjadinya Kejahatan Sore Hari Patroli Polsek Kotabaru Laksanakan Patroli Presisi di Jalur Pantura Kabupaten Karawang

    Cegah Terjadinya Kejahatan Sore Hari Patroli Polsek Kotabaru Laksanakan Patroli Presisi di Jalur Pantura Kabupaten Karawang

    KOTABARU KARAWANG - Personil Polsek Kotabaru Polres Karawang Polda Jawa Barat gencar melaksanakan patroli sore di daerah rawan dan pada jam rawan guna mengantisipasi terjadinya tindakan kriminalitas, seperti pencurian dan aksi kenakalan remaja seperti tawuran pelajar di sore hari setelah pulang Sekolah. 

    Kegiatan ini dilakukan sebagai bagian dari upaya Polsek Kotabaru Polres Karawang Polda Jawa Barat dalam menjaga keamanan dan ketertiban masyarakat, Selasa sore (30/07/2024). 

    Dalam patroli sore yang dilakukan secara rutin ini, Personil Polsek Kotabaru Polres Karawang Polda Jawa Barat melakukan pemantauan intensif terhadap area-area yang dikenal sebagai titik-titik rawan kejahatan. 

    Mereka juga berkoordinasi dengan masyarakat setempat untuk mendapatkan informasi terkait potensi tindakan kriminalitas yang mungkin terjadi di wilayah tersebut. 

    Kapolsek Kotabaru Iptu Suherlan, S.H. mengatakan bahwa kegiatan patroli sorry ini merupakan bagian dari strategi preventif Polsek Kotabaru dalam menanggulangi tindakan kriminalitas. “Kami berkomitmen untuk memberikan rasa aman dan nyaman bagi masyarakat Labuhanhaji, khususnya pada malam hari yang rentan terjadi tindakan kriminalitas, ” ujar Kapolsek. 

    Selain itu, Kapolsek juga menghimbau kepada seluruh masyarakat Kecamatan Kotabaru untuk turut serta aktif dalam menjaga keamanan lingkungan sekitar. “Kami mengajak masyarakat untuk selalu berperan aktif dalam memberikan informasi terkait potensi tindakan kriminalitas dan menjaga kerjasama dengan pihak kepolisian dalam menjaga keamanan dan ketertiban bersama, ” ujar Kapolsek. 

    Dengan adanya patroli sore yang dilakukan secara rutin dan terkoordinasi, diharapkan dapat menekan angka tindakan kriminalitas di Jalur Pantura Kabupaten Karawang serta memberikan rasa aman dan nyaman bagi seluruh masyarakat. 

    "Polsek Kotabaru akan terus melakukan upaya pencegahan dan penindakan terhadap tindakan kriminalitas guna menciptakan lingkungan yang aman dan kondusif bagi semua." Pungkas Kapolsek. 

    #polsekkotabaru #polreskarawang #iptusuherlan #edwarzulkarnain

    KARAWANG

    KARAWANG

    Artikel Sebelumnya

    Personil Polsek Klari Sampaikan Pesan Kamtibmas...

    Artikel Berikutnya

    Kapolsek Klari Hadiri Rapat Minggon Tingkat...

    Berita terkait

    Rekomendasi

    Bhabinkamtibmas Giat Sambang Dialogis ke Warga Desa Sukaharja
    Kapolsek Telukjambe Timur Pam Keberangkatan Suporter The Jackmania ke Stadion Patriot Bekasi
    Polsek Telukjambe Timur Laksanakan Sambang Dialogis Bersama Masyarakat
    Kapolsek Kotabaru Cek Lahan yang Akan Digunakan Dalam Program Penanaman Jagung Satu Juta Hektar
    Polri Ungkap Tiga Kasus Besar Judi Online: Sita Aset Rp61 Miliar, Ungkap Sindikat Internasional

    Ikuti Kami